Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2016

Adli Yang Berguru Ke Negeri Cina

Satu kali saya telat menjemput si Bungsu pulang sekolah. Ketika Si Bungsu m asuk ke m obil sambil merasa khawatir saya langsung berkata: "Maaf ya Dek telat jemputnya. Udah tinggal sendirian ya tadi di sekolah?" Si Bungsu mejawab: "Nggak apa-apa... masih ada (sebut saja namanya) Adli kok". Saya manggut-manggut lega. Sementara si Bungsu meneruskan ceritanya tentang Adli: "Adli mah pulangnya jam 5... jam 6.." Saya hanya menanggapi selintas: "Ah.. mosok??" "Iyaaa.. dia dijemputnya jam segitu. Rumahnya di Bogor" Saya masih menanggapi sekenanya, "Ih.. jauh banget.." "Iyaaa... perginya jam 4 subuh naik kereta" Ah.. Tentu saja saya hanya menganggap cerita si Bungsu itu khayalannya saja... namanya juga anak-anak.. banyak sekali fantasinya. Lalu pada satu waktu saya mendapat tugas untuk memotret anak-anak kelas 3, termasuk kelasnya si Bungsu. Itu adalah pemotretan kedua kalinya.. se